

Foto Interior Penginapan
Penginapan milik pak Udin ini sangat direkomendasikan bagi wisatawan, selain menawarkan harga yang bersahabat dengan kantong Anda, juga dilengkapi sejumlah fasilitas menarik. Area parkir bisa menampung hingga 3 unit mobil, dilengkapi kamar mandi pribadi dengan air panas, ruang tamu nyaman, TV bersama, dapur beserta perlengkapannya, pemilik ramah, dan masih banyak lagi hal menarik dengan homestay ini.
Fleksibilitas kebijakan yang sangat tinggi, sehingga lebih dicari oleh wisatawan. Meski hanya menyediakan empat kamar tamu, namun Anda bisa membawa rombongan hingga 20 orang (sudah termasuk anak-anak), dengan catatan jika kekurangan tempat untuk tidur, maka Anda harus cari solusi sendiri. Kebanyakan tamu ada yang tiduran di sofa, bahkan karpet, jika datang dengan rombongan hingga 20 orang.
Homestay pak Udin Java, begitu penginapan ini dikenal, merupakan solusi bagi tamu yang mencari penginapan murah di Dieng. Hanya dengan menyewa satu rumah berkapasitas empat kamar, Anda sudah bisa membawar rombongan hingga 15 orang. Tentu fleksibiltas ini menjadi nilai lebih yang dicari oleh wisatawan.
Penginapan Dieng yang satu ini memang sangat berbeda dengan homestay-homestay lain. Menghadirkan suasana nyaman, aman, tenang, dan terasa begitu damai. Menikmati secangkir kopi saat pagi hari di depan homestay sembari menyaksikan lalu-lalang wisatawan yang menuju Kompleks Candi Arjuna, sungguh membuat suasana hati menjadi begitu terhibur.
Suasana Di Sekitar Penginapan
Jarak Penginapan Ke Objek Wisata Di Dieng
- 80 meter ke Candi Arjuna
- 600 meter ke Basecamp Pendakian Gunung Prau
- 1400 meter ke Telaga Warna
- 2200 meter ke Dieng Plateau Theater
- 2400 meter ke Batu Pandang Ratapan Angin
- 2400 meter ke Kawah Sikidang
- 5600 meter ke Desa Sembungan (Sikunir)
Alamat Homestay
Untuk menemukan lokasi homestay tidaklah sulit, Hanya beberapa puluh meter dari Jalan Raya Dieng-Batur. Jika Anda menggunakan kendaraan umum dari arah Wonosobo, turun di Indomaret Dieng, kemudian berjalan kaki tidak lebih dari 100 meter ke homestay. Ambil arah menuju pintu masuk Kompleks Candi Arjuna. Apabila menggunakan kendaraan pribadi, bisa langsung menuju ke lokasi homestay, dan area parkir berada tepat di depan penginapan. Lebih jelasnya, alamat penginapan ini berada di Jalan Candi Arjuna RT. 1/ 1, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara, Jawa Tengah 53456.Fasilitas Di Penginapan
- Parkir di depan homestay, bisa untuk tiga mobil
- Dapur dan perlengkapannya (bahan-bahan untuk memasak beli sendiri)
- Ruang tamu
- Sofa di ruang tamu
- TV bersama
- 2 kamar dengan kamar mandi pribadi, dilengkapi air panas
- 1 kamar mandi bersama di dekat daput, dilengkapi air panas
- Lantai berkarpet, sehingga terasa lebih hangat
- Dekat warung makan, pusat oleh-oleh, dan pusat perbelanjaan lain
- Gratis kopi dan teh, tamu harus membuat sendiri
Jika Anda sedang mencari akomodasi liburan di dekat objek wisata dan tertarik dengan penginapan ini, bisa menghubungi kami untuk reservasi. Silahkan klik disini untuk booking penginapan di Dieng, atau jika tidak ingin repot-repot mempersiapan perjalanan ke Dieng, Anda bisa mengambil program Paket Wisata Dieng. Anda juga bisa menghubungi kami untuk yang membutuhkan sewa kendaraan (mobil dan motor) serta sewa perlengkapan camping di Dieng.
0 comments: